Transaksi di Jorong Bawah Duku, Botak Diamankan Petugas
BB penangkapan terduga Botak
Guntal.com - Terduga pelaku Narkotika, Botak di amankan petugas Satres Narkoba Polres Solok.
Transaksi dilakukan di Jorong Bawah Duku, Nagari Koto Baru, Kabupaten Solok, Senin (2/1/2023).
Tersangka berinisial VM alias Botak ditangkap polisi sekitar jam 21.00 malam karena ketahuan memiliki 1 (satu) paket sabu yang dibungkus dengan plastik klem warna bening.
Penangkapan tersangka berawal dari informasi masyarakat tentang adanya aktivitas transaksi narkoba yang kerap dilakukan tersangka di wilayah tersebut.
Hal tersebut dituturkan oleh Kapolres Solok AKBP Apri Wibowo,SIK, SH, MH melalui Kasat Narkoba Polres Solok Iptu Oon Kurnia Illahi, SH.
Petugas lalu melakukan penyelidikan dengan memantau tersangka yang sedang berhenti di tepi jalan.
Terduga langsung diamankan saat sedang melakukan transaksi narkoba di tepi jalan di Jorong Bawah Duku nagari Kotobaru.
”Kita menangkap VM alias Botak sekaligus melakukan penggeledahan, hingga ditemukan satu paket diduga narkotika jenis Sabu yang dibungkus dengan plastik klem warna bening,” paparnya.
Setelah tersangka diamankan, anggota Satres Narkoba Polres Solok kemudian melanjutkan penggeledahan di rumah pelaku.
Dalam penggeledahan tersebut juga ditemukan barang bukti lainnya yang berkaitan dengan tindak penyalahgunaan narkotika.
”Selanjutnya seluruh barang bukti berupa 1 (Satu) Paket Sabu, 1 (satu) unit Handphone android merk Redmi dan 1 (satu) unit sepeda motor merk Yamaha Mio warna putih dengan nomor polisi BA 6955 HV disita dan bersama tersangka kita bawa ke Mapolres Solok di Lubuk Selasih,” tutup Iptu Oon Kurnia Illahi. *Uc/ant
Gabung dalam percakapan